Ghaisan Kalahkan Caesar di Perempatfinal BNI Sirnas Jakarta

Ghaisan Haidar Tsaqib, pebulutangkis muda unggulan kedua Tunggal Pemula Putra BNI Sirnas A DKI Jakarta 2023, maju ke semifinal usai mengalahkan unggulan ke-13 Caesar Ardiansyah.

Dalam pertandingan semifinal pada hari Jumat (10/11) pagi WIB, Ghaisan terlibat pertarungan cukup alot melawan Caesar. Partai ini tuntas dalam 40 menit dengan skor 21-18, 21-12.

Di semifinal, yang dimainkan nanti siang, Ghaisan akan berhadapan dengan unggulan kelima Jevan Bennet Seleky yang lolos ke empat besar usai menyisihkan unggulan keempat Rafif Ismail Alqusyairi dengan skor 21-17, 21-13.

Baca juga: Cerita Nitya Krishinda Maheswari Jadi Pelatih Bulutangkis

Di partai perempatfinal lain nomor yang sama, unggulan pertama Allong Ardian melenggang ke semifinal usai menyisihkan Fadhlan Lailatul Qadri lewat kemenangan 21-10, 21-13 usai berduel 25 menit.

Lawan Allong di semifinal BNI Sirnas A DKI Jakarta 2023 adalah unggulan ketiga Rayhan Pandu Aksara yang menang 21-14, 21-11 saat menghadapi unggulan keenam Rakha Almer Alzena.

BNI Sirnas A mempertandingkan pebulutangkis muda di kelompok pemula (U-15), remaja (U-17), dan taruna (U-19). 15 nomor dimainkan yakni Tunggal Pemula Putra (TPA), Tunggal Pemula Putri (TPI), Ganda Pemula Putra (GPA), Ganda Pemula Putri (GPI), Tunggal Remaja Putra (TRA), Tunggal remaja Putri (TRI), Ganda Remaja Putra (GRA), Ganda Remaja Putri (GRI), Ganda Remaja Campuran (GRC), Tunggal Taruna Putra (TTA), Tunggal Taruna Putri (TTI), Ganda Taruna Putra (GTA), Ganda Taruna Putri (GTI), Ganda Taruna Campuran (GTC), dan Ganda Pemula Campuran (GPC).

Baca juga: Foto: Tim Medis Siap Siaga Bantu Atlet di BNI Sirnas A DKI 2023

Lewat BNI Sirnas 2023, para pebulutangkis muda Indonesia akan mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam usaha merintis jalan ke pelatnas PBSI sekaligus menjadi pemain top andalan Merah Putih di masa depan.

Ajang pencarian bibit muda bulutangkis ini didukung penuh oleh BNI. Sebagai salah bentuk komitmen untuk mempromosikan dan mempopulerkan BNI Sirkuit Nasional 2023, PP PBSI secara resmi juga bekerjasama dengan detikcom dan CNN Indonesia sebagai official media and broadcasting partner di semua seri BNI Sirnas 2023.

Gelaran BNI Sirkuit Nasional 2023 juga akan menghadirkan sejumlah seri spesial yakni Bright Up Cup, Sirnas Premiere, dan Kejurnas Piala Presiden. Tunggu keseruannya!

Simak rangkuman informasi BNI Sirkuit Nasional 2023 selengkapnya di halaman khusus berikut ini!

Baca juga: Berkah BNI Sirnas Jakarta: GOR UNJ Ramai Terus, Dagangan Laris Manis!

(krs/aff)

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Zigzagbatam. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.